Teman-teman pengguna iPhone yang tombol power-nya baik yang ada diatas atau disamping tidak bisa difungsikan dapat mencoba cara mematikan iPhone tanpa tombol power dengan menggunakan fitur AssistiveTouch. Dengan AssistiveTouch, kamu juga bisa mengunci layar iPhone dsb.
Sebenarnya fitur ini sudah ada pada iOS 11, sangat membantu jika tombol power kamu rusak dengan begitu kamu bisa tidak perlu pergi ke service center dan mengeluarkan biaya yang mencapai ratusan ribu. Tombol power rusak bisa jadi diakibatkan faktor seperti kotor, jatuh atau faktor lainnya.
Fitur ini juga berguna bagi teman-teman yang dalam kesulitan untuk menekan suatu tombol.
Ada dua cara yang dapat kita lakukan untuk menonaktifkan iPhone tanpa menekan tombol power. Langsung aja ikuti cara-caranya dibawah ini.
Baca juga: Cara Merekam Panggilan WhatsApp di Android dan iPhone
Cara Pertama untuk Mematikan iPhone Tanpa Tombol Power
- Buka menu Settings yang ada di layar Home kamu.
- Kemudian pilih General yang posisinya berada di bawah opsi Screen Time.
- Scroll iPhone kamu hingga ke opsi paling bawah, lalu pilih tombol Shut Down.
- Slider ‘Slide to Power Off’ akan muncul, lalu geser kekanan untuk mematikan iPhone kamu.
Jika kamu bertanya apakah Siri dapat diberikan untuk perintah untuk mematikan iPhone kamu, maka jawabannya tidak. Karena pada iOS 14, fitur ini dihilangkan.
Baca juga: Cara Memindahkan Data iPhone Lama ke iPhone Baru
Cara Kedua untuk Mematikan iPhone Tanpa Tombol Power dengan AssistiveTouch
Bagi teman-teman yang ingin fitur lebih seperti bisa melalukan screenshots, mode sleep, mengencangkan dan mengecilkan volume dsb, kamu bisa mendapatkan itu semua pada AssistiveTouch.
Untuk mengaktifkannya kamu bisa coba dengan cara berikut:
- Buka menu Settings. Scroll kebawah lalu pilih opsi Accessibility.
- Ketuk pilihan Touch, kemudian pilih AssistiveTouch.
- Lalu nyalakan fitur ini.
Perhatikan sekarang layar kamu akan muncul tombol bulat yang mengambang di layar iPhone kamu.
Untuk mematikan iPhone, kamu cukup ketuk tombol AssistiveTouch yang mengambang tadi, lalu ketuk Device. Kemudian ketuk dan tahan tombol Lock Screen. Untuk restart kamu juga bisa ketuk tombol More, lalu pilih Restart. Terakhir akan muncul dialog konfirmasi jika kamu ingin restart iPhone-nya.
Demikian tutorial singkat kali ini mengenai tips iPhone. Semoga bermanfaat. Terima kasih.
Baca juga: Cara Memperbaiki Foto di Galeri iPhone Tidak Bisa Dibuka